Kamis, 22 Mei 2014

Doraemon Birthday Cake

Cake ini hasil lempar order dari teh Yeyen Undayani di Cianjur.
Berhubung keponakannya tinggal di Bandung, maka sampailah orderannya di dapur saya.
Base cakenya Black forest.
Requestnya Doraemon melet ... :)
Sip lah, meluncur ke Baleendah



 http://dapursederhanamonic.blogspot.com/2014/07/resep-black-forest-cake-simple-ekonomis.html


Resep Black Forest Cake Simple & Ekonomis
untuk loyang ukuran 22 cm x 22 cm 
Bahan cake :
  • 6 butir telur ukuran sedang (saya gunakan 7 butir telur ukuran kecil)
  • 1 cup/ 225 gr gula pasir
  • 1 sendok teh emulsifier (saya menggunakan SP)
  • 1 cup / 110 gr tepung terigu protein rendah atau bisa juga protein sedang
  • 1/2 cup /60 gr coklat bubuk
  • 1/3 cup / 40 gr tepung maizena
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 cup / 115 gr margarin (dilelehkan)
 Bahan tambahan :
  • Butter cream (lihat bahan dan cara membuat butter cream , saya gunakan resep ala chef Juna)
  • Selai blueberry atau strawberry secukupnya
  • Simple sirup (lihat bahan dan cara membuat simple syrup)
  • Dark cooking chocolate serut
  • Manisan buah cerry (saya gunakan hanya 5 buah)

Cara membuat :
  1. Siapkan loyang, olesi dengan margarin kemudian taburi dengan tepung terigu, sisihkan.
  2. Panaskan oven, set di suhu 175 derajat celcius
  3. Ayak tepung terigu, coklat bubuk dan maizena serta baking powder secara bersamaan, sisihkan
  4. Dengan menggunakan mixer kecepatan tinggi kocok telur setengah mengembang, kemudian masukkan gula pasir, kocok lagi sebentar kemudian masukkan emulsifier
  5. Setelah adonan mengembang dan kental, istilahnya adonan berjejak matikan mixer
  6. Masukkan campuran tepung secara perlahan dan dibagi dalam 3 tahapan, aduk rata menggunakan teknik melipat yaitu dengan cara menggunakan spatula seolah-olah kita melipat
  7. Masukkan margarin, untuk hasil yang bagus dan merata maka ambil sedikit adonan kemudian campurkan ke margarin cair, aduk rata, baru kemudian tuangkan ke dalam adonan, baru adonan diaduk kembali secara merata
  8. Tuangkan ke dalam loyang
  9. Hentak-hentakan loyang ke meja secara perlahan untuk meratakan adonan
  10. Panggang selama kurang lebih 35 - 40 menit
  11. Test kematangan dengan menggunakan tusuk sate
  12. Setelah matang dinginkan cake
  13. Sementara itu kita siapkan bahan tambahan
  • Setelah cake dingin siapkan alas, bisa apa saja terserah kita, keluarkan dengan cara balikkan cake dari loyang sehingga permukaan cake bagian bawah berada di atas
  • Letakkan cake beserta alas di cake tray, kalau tidak ada juga bisa kok, fungsi cake tray ini supaya memudahkan kita menghias cake
  • Bagi cake menjadi 2 atau 3 bagian, terserah juga
  • Letakkan cake bagian atas di tempat lain
  • Olesi dengan kuas, simple sirup ke bagian atas potongan kue, tujuan pemberian simple sirup ini untuk melembabkan cake
  • Kemudian olesi dengan selai blueberry, lanjutkan di atas selai olesi dengan butter cream
  • Kemudian ambil potongan cake bagian atas, letakkan di atasnya
  • Jika membagi menjadi 3 bagian lakukan hal yang sama
  • Jika membagi menjadi 2 bagian maka bisa memulai mengoles butter cream di seluruh permukaan cake bagian atas dan samping
  • Taburi dengan coklat serut
  • Hias bagian samping dengan motif spuit tertentu
  • Kemudian tambahkan hiasan di atas cake, beri cery di atasnya (saya beri 5 buah hiasan cerry, di setiap sudut kue dan di bagian tengah)

Tumpeng Sederhana

Tumpeng sederhana ini dipersembahkan bagi suami dan anak2ku yang sudah dengan sepenuh hati merayakan ulang tahunku yang ke sekian.
Resepnya saya pakai resep tumpeng Bu Fatmah Bahalwan dari NCC.




Nasi Kuning Tumpeng

Bahan :
800 gr       beras putih
200 gr       beras ketan
1200 ltr     santan
1 sdm        kunyit halus
2 sdm        garam
4 lbr        daun salam
1 lbr        daun pandan
2 btg        sereh
1 sdm        air jeruk nipis.
Cara Membuat :
  1. Campur beras dan beras ketan, cuci bersih tiriskan, kukus.
  2. Sementara itu campur kunyit dan santan, saring, buang ampas kunyit. Masak bersama daun salam, pandan dan sereh. Tambahkan garam. Masak tersu hingga mendidih. Matikan api.
  3. Masukkan beras yg masih panas kedalam santan, aduk rata. Biarkan hingga santan terserap habis, dan beras menjadi aron. Tuangi air jeruk nipis. Aduk rata.
  4. Kukus beras aron selama 20 menit, angkat. Cetak dalam cetakan tumpeng, yang ujung lancipnya sudah dialas daun pisang dan dipoles sedikit minyak sayur.